Kamis, 02 Februari 2017

Harga Hotel Terdingin di Dunia

Bagi Anda yang suka melakukan perjalanan dengan mencari hal-hal unik, tempat ini merupakan salah satu tujuan yang wajib dikunjungi. Hotel de Glace adalah hotel yang dibuat menggunakan balok es. Jika sebelumnya salah satu cerita dari Disney yang berjudul Frozen menceritakan adanya istana yang terbuat dari es, maka Anda bisa merasakan hal yang sama jika menginap di Hotel de Glace ini. Selain memiliki design yang tidak biasa, Anda juga di suguhkan pengalaman layaknya tinggal di kutub utara. Hotel ini juga dilengkapi dengan berbagai tempat menarik disekitarnya seperti winter playground, dogsledding, restaurant, area permainan, spa, bar, dan taman air yang cocok untuk mengisi waktu liburan Anda.


Untuk bisa bermalam di hotel ini, tentu saja Anda perlu mempersiapkan beberapa hal, seperti kondisi kesehatan, perlengkapan, waktu, dan juga memperhitungkan biayanya.


Hotel yang terinspirasi dari petualangan Jules Verne, Journey to the Center of the Earth ini dibangun menyerupai kastil. Karena menggunakan ribuan ton balok es dan salju maka semua ini akan mencair setelah melewati musim dingin. Untuk menarik turis yang menyukai pengalaman berbeda dalam menghabiskan musim dingin mereka, setiap tahun hotel ini ada pada musim dingin dengan tema yang berbeda. Menginap di hotel terdingin di dunia ini Anda perlu menyiapkan budget mulai dari US$ 400-500 per malam.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar